Tanjung Beloam Penomena Wisata Baru Lombok

Tanjung Beloam semakin ramai dibicarakan oleh wisatawan terutama wisatawan lokal. kalau kita lihat poto-poto yang dipost yang menghiasi dindnig media sosial seperti Facebook dan Instagram. Maklumlah pemandangan di Tanjung Beloam ini sangatlah indah. Keindahan bukit ini akan memanjakan mata siapa saja yang datang mengunjunginya. Lautan biru yang luas terbentang, indahnya tebing di sekeliling dan sebuah bukit yang berada di tepi pantai memang menyuguhkan pemandangan yang begitu eksotik. Tak jarang wisatawan lokal tertuma wisatawan kalangan mahasiswa atau pelajar sering berlibur akhir pekan di tempat ini. Tanjung Beloam terletak di Desa Sekaroh Kecamatan Jerowaru Kabpaten Lombok Timur NTB. Letaknya berdekatan dengan Pantai Pink dan Pantai Tanjung Ringgit. 


Bagaimana menuju Tanjung Beloam?
Dari Kota Mataram jarak tempuh ke Tanjung Beloam kira-kira 2jam dengan menggunakan roda dua ataupun roda empat. Jalur yang bisa anda lalaui adalah jalur bay pass BIL (Bandara Internasional Lombok). Jarak Tanjung Beloam dari BIL kurang lebih 58 Km dengan jarak tempuh kurang lebih 90 menit . Dari BIL kemudian masuk jalan raya praya selanjutnya ke praya tengah lalu menuju desa mujur. Dijalan anda akan menemukan penjuk jalan menuju pantai pink dan pantai Kaliantan karena jalurnya sama dengan pantai pink. Di Tanjung Beloam juga terdapat Hotel yaitu Jeeva Hotel. Anda bisa mengikuti jalan menju hotel jika anda ingin melewati jalan yang bagus atau jika ada ingin melewat jalan yang lain juga bisa.
0 Komentar untuk "Tanjung Beloam Penomena Wisata Baru Lombok"

 
Copyright © 2014 MUTIARA SASAK - All Rights Reserved
Template By Catatan Info